Manfaat Tidur Siang Bagi Anak
September 18, 2019
Mungkin bagi sebagaian
orang, tidur siang bagi anak balita adalah hal yang kurang diperhatiakan.
Namun, tahukah Bunda, meskipun tampaknya sederhana, namun tidur siang ternyata
dapat memberikan pengaruh yang bagus terhadap tumbuh kembang anak.
Tidur siang dapat membantu anak balita kita untuk tetap memiliki tubuh yang sehat. Biasanya anak usia balita dan taman kanak-kanak memiliki waktu bermain yang banyak. Mereka menghabiskan hampir seluruh harinya untuk bermain. Tidur siang akan membantu mencegah kelelahan dan membuat suasana hati lebih tenang. Namun, Bunda juga harus tetap memperhatikan waktu tidur siang yang efektif untuk buah hati kita, agar saat malam hari masih bisa tidur dengan waktu yang teratur, tidak terlalu malam.
Sebenarnya tidak ada
ukuran waktu yang dibutuhkan oleh anak-anak untuk tidur siang. Setiap anak
memiliki waktu yang berbeda sesuai dengan usia dan total tidur selama 24 jam.
Balita biasanya membutuhkan waktu 12-14 jam untuk tidur, termasuk tidur siang
sekitar 1-3 jam. Sebaiknya Bunda menghindari waktu tidur siang terlalu sore,
karena itu akan membuat balita susah tidur pada malam harinya.
Anak usia 5 tahun, sudah
mulai memiliki waktu tidur siang yang lebih singkat, sekitar 1-2 jam. Seperti
halnya putri saya yang berusia 5,9 tahun yang sudah mulai berkurang jam tidur
siangnya. Saya biasa menidurkannya sepulang dari sekolah. Kebetualan dia
bersekolah di taman kanak-kanak yang full
day, dengan jam kepulangan pukul 12.15. biasanya kami sampai rumah sekitar
pukul 12.45. setelah berganti pakaian dan ke kamar mandi, saya langsung
mengajak putri saya tidur siang.
Sebenarnya memang tidak
semua anak-anak usia balita mau dan terbiasa tidur siang. Hal itu dikarenakan
kebiasaan yang diterapkan oleh orang tua atau pengasuhnya. Pola itu akan
terbentuk dan berjalan dengan sendirinya, jika kita terbiasa mengajak dengan
mengatur pola tidur mereka di siang hari, maka hal itu akan berjalan dengan
sendirinya.
Manfaat Tidur Siang Bagi
anak.
Ada beberapa manfaat yang bisa didapat
bagi anak dari tidur siang, diantaranya adalah :
Meningkatkan Kreativitas.
Dalam
sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Biological Physiology menyebutkan
bahwa, otak anak yang tidur siang dapat mencatat pembelajaran motorik yang
lebih baik, dibandingkan yang tidak tidur siang.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh.
Tidur
siang dapat mengurangi hormon stres yang ada di dalam tubuh, Seperti kortisol
dan neuroendokrin yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh pada anak.
Meningkatkan Stamina.
Dalam
sebuah studi yang diterbitkan dalam sebuah jurnal sports, menjelaskan bahwa,
tidur siang selama 30 menit sebelum aktivitas fisik yang intens dapat
meningkatkan stamin. Hal ini dapat meningkatkan kinerja anak.
Meningkatkan Daya Ingat.
Tidur
siang selama setengah jam, dapat meningkatkan kinerja akademis anak. Studi menunjukkan
bahwa, tidur di siang hari dapat meningkatkan retensi memori asosiatif.
Menyebabkan Suasana Hati Yang Lebih Baik.
Saat anak-anak kurang tidur, sebuah penelitian
menyebutkan bahwa, anak-anak yang kurang tidur siangn lebih cenderung kurang
bahagia dan memiliki reaksi yang lebih buruk terhadap peristiwa yang membuatnya
frustasi.
Apabila
kebiasaan tidur siang sudah mulai terbentuk. Anak-anak akan lebih mudah untuk
menjalankannya. Bahkan, kita tidak perlu repot-repot untuk merayu. Pastikan anak-anak
yang dititipkan di daycare karena orang tuanya bekerja, juga mempunyai pola
tidur siang yang teratur, sementara bagi anak-anak yang orang tuanya di rumah, pastinya akan lebih
mudah bagi Bunda untuk mengatur jadwal tidur siang buat si kecil. Nah Bunda,
mulai sekarang yuk kita jadwalkan tidur siang yang teratur untuk buah hati
tercinta.
Kudus, medio September 2019.
Kudus, medio September 2019.
18 komentar
Iya Betul. Sayangnya semakin gede semakin susah diajak tidur siang. Bikin esmosi jadinya
BalasHapusIya Mbak, kalau sudah usia SD agak susah tidur siang, karena pulang sekolahnya dah sampai siang.
HapusDuuh, ini dia. Anakku susah bgt disuruh bobo siang... Padahal udah dikelonin, yang ada malah akunya yang ngantuk.. Padahal manfaat tidur siang baik banget ya, Rasulullah Saw juga melakukan kebiasaan ini..
BalasHapusKadang anakku juga gitu Mbak, aku pura2 merem biar dia ikut merem juga hehehe.
HapusAnakku yg laki-laki sebentar lagi umur 6 thn. Udah mulai gak bisa tidur siang dia, hoho. Selelah apapun kegiatan siangnya. Tapi doi tidur malamnya lebih teratur.
BalasHapusKalau dah umur 6 tahun memang mulai agak susah tidur siang.
HapusDulu² anak² di atas usia 4 thn udh engga tidur siang sih. Berkegiatan apa aja, baca, main. Tapi jam 20:00 wajib udh tidur malam sih...Jadi sehari msh cukup tidur...
BalasHapusKalau anak saya usia balita masih rutin tidur siang. Setelah lepas usia 5 tahun, baru agak susah.
HapusTidur siang teratur memang banyak manfaatnya.
BalasHapusDulu anakku saat TK di Amerika, sekolahnya (TK negeri), masuk pukul 8.30 pulang 14.30
Setelah makan siang, ada story telling lanjut take a nap alias tidur siang.
Kalau di daycare sini juga ada jadwal tidur siang buat anak2 balita Mbak. Jadi pas di jemput, anak2 sudah seger bangun tidur.
HapusMungkin saya tambahi satu lagi ya mb mnfaat tidur siang buat anak balita yakni meminimalisir anak rewel saat malam. Itu sih pngalaman sy waktu anak2 masih kecil. Keren mb bermanfaat artikelnya...thx yaa
BalasHapusBisa juga ya Mbak. Alhamdulillah saya juga membiasakan anak2 balita saya tidur siang, malamnya jam 8 sudah tidur. Bangunnya pun bisa pagi jam 5.
HapusJadi ingat waktu anak-anak saya masih kecil, niatnya mau bobokin anak untuk tidur siang. Eh emaknya ngorok duluan wkwkwkwk... Jangan ditiru yah
BalasHapusHehehe, kayaknya rata2 gitu ya Mbak. Tetapi tetap saja, membiasakan tidur siang lebih bagus.
HapusSetuju mbak, sejak kecil, anak-anak saya biasakan tidur siang
BalasHapusIya Mbak, mumpung masih bisa diajak tidur siang. Dah gedean dikit, mulai agak susah.
HapusJaman aku kecil dulu kalo ngga bisa tidur, malah dimarahin. Pas udah gede malah pengen tidur siang
BalasHapusIya benar, karena ternyata manfaat tidur siang bagus sekali untuk perkembangan otak ya. Terima kasih sudah mampir.
Hapus